Syarat Pengajuan Klaim - 02 - Cacat Tetap Total

Halo semuaaa...
Setelah postingan seri pertama kemarin saya sharing tentang Syarat Pengajuan Klaim untuk Penyakit Kritis, sekarang saya mau lanjut ke seri kedua, yakni Syarat Pengajuan Klaim untuk Cacat Tetap Total.

Pada prinsipnya persyaratan dasar untuk klaim untuk cacat tetap total itu sama dengan penyakit kritis, namun ada sedikit perbedaan dibeberapa hal, nah silakan disimak digambar berikut jika nasabah ingin melakukan Pengajuan Klaim Cacat Tetap Total :

Gambar ini bisa di download, lho ... Cukup klik kanan dan klik "Save Image As"

Untuk mendapatkan formulir pengajuan klaim cacat tetap total dapat langsung mengontak saya atau download di sini

Syarat Pengajuan Klaim - 01 - Penyakit Kritis

Halo semuaaa...
Mengingat banyaknya rikues dari temen-temen tentang bagaimana cara mengajukan klaim di Allianz, kali ini saya mau coba buat postingan berseri tentang apa aja sih cara-cara/ prosedur/ persyaratan yang harus dipenuhi saat akan melakukan pengajuan klaim. Naahhh, seri pertama ini saya mau sharing tentang Syarat Pengajuan Klaim untuk Penyakit Kritis.

Walaupun pada prinsipnya agen (saya, tentunya :) yang akan membantu sepenuhnya dalam melakukan pengajuan klaim, namun setidaknya perlu kerjasama yang baik antara agen dan nasabah khususnya dalam mempersiapkan dokumen-dokumen, supaya proses klaim bisa semakin lancarrrr dan mudah.. Nah berikut ini beberapa hal yang setidaknya bisa disiapkan nasabah jika ingin melakukan Pengajuan Klaim Penyakit Kritis :

Gambar ini bisa di download, lho ... Cukup klik kanan dan klik "Save Image As" 

Untuk mendapatkan formulir pengajuan klaim penyakit kritis dapat langsung mengontak saya atau download di sini

Berapa Uang Warisan yang Perlu Kita Persiapkan?

Bagi sebagian orang mungkin sedikit tabu kali yaa, kalo ngomongin uang warisan, apalagi bila saat ini seluruh keluarga kita masih lengkap dan dalam kondiri sehat wal’afiat… Tapi sebetulnya nggak tabu-tabu amat kok kalo kita ngomongin hal-hal kayak gini, bahkan bagi sebagian orang hal ini cukup penting untuk dibahas, toh ini juga dalam rangka perencanaan masa depan… Ada yang bilang bahwa “jika kita gagal merencanakan, maka sama dengan merencanakan kegagalan”…

Nah kali ini kita mau ngomongin secara sederhana tentang menghitung uang warisan dalam konteks manajemen resiko atau asuransi, terutama yang berkaitan dengan resiko finansial… Dannn buat yang mau beli asuransi, hal ini harusnya cukup mendapatkan perhatian penting, jadi kita nggak boleh sembarangan dalam menentukan besarnya uang warisan, yang dalam bahasa asuransi biasa disebut “Uang Pertanggungan”.

Sebelumnya perlu saya informasikan bahwa belum semua orang mengerti arti pentingnya manajemen risiko terutama resiko finansial. Jadiii, ketika zaman baheula ketika orang tua atau kakek dan nenek kita meninggal dunia (atau menderita sakit parah yang butuh biaya puluhan hingga ratusan juta), kita-kita yang ditinggalkan ini tidak hanya mengalami kesedihan mental akan tetapi juga merasakan kehilangan yang bersifat material (finansial).

3 Hal Penting Saat “Memilih Asuransi”


“Milih asuransi itu… kayak milih pacar… errr, bukan ding, kayak milih pasangan hidup!”

Apa kabar semuaaa?

Postingan kali ini saya mau sedikit sharing, tentang kenapa saya memilih asuransi Allianz… Hehe, jujur aja sebetulnya memilih asuransi itu kayak milih pasangan hidup, kenappa? Yaaa, karena asuransi (jiwa) itu untuk jangka panjang, dan saat memiilh pasangan hidup pasti kita mencari kecocokkan dong, gak bisa asal dan gak bisa dipaksakan! < penting nih… Saya ulangi lagi deh… Gak bisa dipaksakan… soalnya bisa berabe kalo dipaksakan… dannn hal yang sama juga berlaku saat memilih asuransi… Jadi tolong diinget, kalo ada agen asuransi yang memaksa… berarti dia hampir pasti melanggar prinsip dasar ini, hehe..

Well, pada prinsipnya ada 3 hal penting yang perlu diperhatikan dalam memilih Asuransi yaitu (1) PERUSAHAAN, (2) KEUNGGULAN PROGRAM dan (3) KOMITMEN AGEN.

Komik Rahasia : Mudah Berasuransi!

Kini keinginan untuk mendapatkan perlindungan lewat asuransi dapat diperoleh dengan mudah, karena di zaman yang serba online ini semua bisa dilakukan dengan cepat dan tanpa mengenal batas... Komik "rahasia" yang saya buat dibawah ini merupakan bukti pengalaman yang pernah saya lakukan, yakni membuatkan polis asuransi dengan waktu yang cukup singkat untuk nasabah yang tinggalnya nun jauh diseberang pulau.

Memangnya seberapa mudah sih, menjadi peserta asuransi? Well, untuk lebih jelasnya silakan lihat komik "rahasia" dibawah ini... Hehehe... Btw busway, secara umum daur proses pembuatan polis memakan waktu sekitar 10 hari, bisa lebih cepat, yang berarti kita bisa lebih cepat terjamin perlindungan oleh asuransi. Enjoy!

Komik Asuransi - Agen Spesial 01


Saat ini teknologi online sangat memudahkan setiap orang untuk bertanya tentang asuransi, dan memang sejatinya setiap orang berhak mengetahui informasi detail tentang asuransi sehingga tidak terjadi salah kaprah... Tidak hanya itu, selain bertanya kini meminta proposal asuransi pun bisa melalui media online...

Di www.mudahberasuransi.com Anda bisa melakukan itu semua, mulai dari bertanya seputar asuransi, hingga permohonan untuk dibuatkan proposal asuransi, baik untuk pribadi maupun perusahaan, jangankan Anda, James Bond pun meminta untuk dibuatkan proposal asuransi! hehehe. Bila berminat, jangan sungkan untuk kontak saya disini.

Salam dan Terima Kasih!
Devi Azhar
Allianz Online Financial Consultant

Launching logo Mudah Berasuransi.com



Devi Azhar - Bandung // Ahamdulillah hari ini, Rabu 10 / 10 / 12 saya telah merampungkan konsep desain logo mudahberasuransi.com yang insyAllah akan terus digunakan sebagai identitas/ brand saya dalam menjual produk asuransi Allianz.

Konsep dasar logo 'mudah berasuransi' ini mengacu pada logo induknya, Allianz.
Konsep visualnya adalah ingin menghadirkan akronim 'MB' secara sederhana yang dimodifikasi penuh dari potongan balok (bar) yang terdapat pada logo Allianz. Hal ini sengaja saya buat agar logo 'mudah berasuransi' masih memiliki akar visual yang kuat dengan logo Allianz, yang menurut saya pribadi memiliki karakter elegan yang menggambarkan tingkat kepercayaan yang tinggi.

Semoga dengan hadirnya logo ini, semakin membuat saya berkomitmen, fokus dan tetap setia melayani para sahabat, rekan, saudara dan orang-orang yang (Alhamdulillah) telah mempercayai saya untuk membantu mengelola sedikit dana pribadi mereka sebagai sarana proteksi... amiiin :)

Salam Semangat!
Devi Azhar
www.mudahberasuransi.com

Mengerti Fungsi Asuransi Dalam Rencana Keuangan


Asuransi memiliki fungsi proteksi. Ibarat sebuah payung besar yang kita bisa bawa ke mana-mana. Saat tidak digunakan, payung ini tetap siap sedia melindungi jika sampai terjadi hujan.

Setiap rencana keuangan yang baik harus memiliki rekomendasi proteksi. Dalam hal ini Asuransi berperan serta untuk memastikan tidak ada skenario negatif yang dapat menggagalkan implementasi Rencana Keuangan. Ada 4 skenario yang perlu kita cermati. Keempat skenario ini dapat menyebabkan kesulitan finansial atau menggagalkan implementasi Rencana Keuangan.

  1. Sakit dan Membutuhkan Perawatan di Rumah Sakit
    Semua orang tanpa kecuali membutuhkan Asuransi Kesehatan agar ada yang membiayai jika membutuhkan rawat inap di Rumah Sakit. Sementara untuk rawat jalan kita masih dapat menggunakan Dana Darurat.

  2. Meninggal Dunia
    Jika Anda seorang pemberi nafkah utama keluarga, maka Anda membutuhkan perlindungan Asuransi Jiwa. Saat seseorang meninggal dunia, keluarganya akan pula kehilangan sokongan finansial dari penghasilan orang tersebut.

  3. Kecelakaan yang Menyebabkan Cacat Tetap atau Cacat Total
    Kecelakaan dapat menyebabkan seseorang mengalami cacat. Cacat tetap seperti terputusnya bagian tubuh. Cacat total seperti keadaan koma yang berkelanjutan atau tidak mampu untuk menggerakan tubuh sama sekali. Kondisi seperti ini dapat menyebabkan seseorang tidak mampu lagi untuk bekerja seperti kondisi sebelumnya. Maka Asuransi Kecelakaan dapat membantu orang tersebut untuk memulai karir baru.

  4. Penyakit Kritis
    Dari sekian banyak penyakit kritis, ada 4 yang perlu mendapat perhatian besar : Stroke, Jantung, Gagal Ginjal dan Kanker. Keempat penyakit ini dapat menyebabkan kondisi kritis dan biaya pengobatan yang tinggi. Asuransi Penyakit Kritis dapat membantu meringankan beban biaya pengobatan yang tinggi tersebut.
Payung yang tidak digunakan tetap dapat bermanfaat, karena fungsi perlindungannya-lah yang harapkan. Demikian juga dengan Asuransi. Jadi pastikan Anda memang sudah memiliki Asuransi yang sesuai untuk proteksi.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...